Cara melihat tarif Gocar Tanpa Memesan, aplikasi Gojek
Cara melihat tarif Gocar Tanpa Memesan

Terimakasih telah berkenan membaca artikel kami, pada kesempatan kali ini kami hadir kembali untuk berbagi sedikit ilmu yakni mengenai cara melihat tarif Gocar tanpa memesan.

Mengutip dari laman resmi Gojek.com, Gocar adalah layanan transportasi serta variasi layanan lainnya yang dapat diubah dari waktu ke waktu, yang disediakan oleh Penyedia layanan dengan menggunakan kendaraan bermotor roda empat untuk mengantar penumpang dari lokasi penjemputan ke lokasi tujuan yang ditentukan pengguna.

Untuk mengetahui tarif Gocar, kalian dapat melihatnya melalui website Gojek,  aplikasi Gojek, atau fitur “Estimasi Tarif” di aplikasi Gojek. Selain itu kalian juga bisa melihat tarif GoCar melalui situs pihak ketiga seperti CekTarif.com, Tiket.com, atau Traveloka.com.

Namun khusus kesempatan kali ini kami hanya akan membahas mengenai cara melihat tarif Gocar lewat aplikasi Gojek dan Google Maps.


1. Melihat tarif Gocar lewat aplikasi Gojek

Melihat tarif Gocar tanpa memesan dapat kalian lakukan di aplikasi Gojek. Caranya adalah sebagai berikut

  • Buka aplikasi Gojek
  • Di bagian menu atau beranda, silahkan klik menu "Gocar"
Pada tampilan halaman "Mau kemana hari ini?" Silahkan

  • Isi kolom "Cari lokasi tujuan" dengan lokasi tujuan kalian
  • Klik menu "Pilih lewat Peta" untuk mengisi kolom lokasi penjemputan. Hal ini bertujuan agar memudahkan driver  saat melakukan penjemputan
  • Silahkan klik menu "Lanjut".
Setelah itu akan muncul beberapa tarif Gocar sesuai dengan kapasitas dan jarak tempuh.

Saran kami jika memesan Gocar tidak lebih dari 3 penumpang, untuk memilih tarif Gocar kapasitas 4 Orang. Namun jika berangkat untuk 3 atau lebih atau beserta barang bawaan, kami sarankan untuk memilih tarif Gocar (L) kapasitas 6 orang.

Itulah cara melihat tarif Gocar tanpa memesan, jika kalian ingin meneruskan proses pemesanan silahkan klik menu "Bayar dengan"

Baca juga Cara melihat tarif Gojek tanpa memesan


2. Melihat tarif Gocar Lewat Google Maps

Selain untuk melihat rute perjalanan, Google Maps juga bisa buat melihat tarif Gocar atau Gojek.

Bagi kalian yang ingin melihat tarif Gocar tanpa memesan, berikut ini beberapa langkah-langkah yang perlu kalian ketahui.

  • Buka aplikasi Google Maps
  • Pastikan GPS di hp kalian sudah aktif
  • Ketik lokasi tujuan
  • Klik menu "Rute" yang ada di pojok kiri bawah bawah
  • Klik menu simbol gambar orang memegang tas  
    (di bagian kanan atas layar)
Itulah beberapa langkah terkait cara melihat tarif Gocar tanpa memesan.

Namun saran kami jika kalian ingin melihat tarif Gocar ataupun Gojek alangkah baiknya melalui aplikasi Gojek. Sebab sepanjang penelusuran kami dari berbagai sumber dan kami coba praktekkan, ternyata melihat tarif Gojek atau Gocar lewat google Maps sudah tidak ada.

Apabila kalian bisa melakukannya lewat Google Maps silahkan shering kepada kami di kolom komentar.

Terimakasih atas kunjungannya mudah-mudahan bermanfaat dan dapat membantu.